Perbedaan Xperia Neo dan Xperia Neo V

Sony Ericsson memproduksi 2 buah ponsel Android OS Gingerbread dengan spesifikasi tinggi, CPU 1GHz, dukungan koneksi yang lengkap HSDPA, HSUPA, Wi-Fi, layar 3.7 inch LED-backlit LCD capacitive touchscreen dan menamai mereka masing-masing Xperia Neo dan Xperia Neo V.
Gambar Sony Ericsson Xperia Neo.
Gambar Sony Ericsson Xperia Neo V.

Kedua buah ponsel ini terlihat sama, baik ukuran maupun beratnya ( 116 x 57 x 13 mm dan 126 g), Sony Ericsson Xperia Neo sudah tersedia di Indonesia pada bulan Oktober 2011 dengan harga Rp 2.999.000,- (lihat: Harga Sony Ericsson Xperia Series Terbaru).

Hari ini lihat Kuis Facebook oleh Sony Ericsson Indonesia, hadiahnya voucher Wellcomm sejumlah Rp. 3 Juta rupiah, berikut kutipannya:
Sony Ericsson Indonesia
‎#KuisFacebook
Ada yang mau voucher Wellcomm sejumlah Rp. 3 Juta rupiah??
Jawab dulu pertanyaan dibawah ini!

Apa sih perbedaan antara Xperia Neo dan Xperia Neo V?

2 orang yang memiliki jawaban benar dan likes tertinggi masing-masing akan mendapatkan 1 voucher sejumlah 3 juta rupiah dari wellcomm!
Pemenang akan diumumkan 16 November 2011 ya :)
Kalau sobat pengunjung blog beruntung mungkin jawaban berikut ini ada benarnya: Perbedaan Xperia Neo dan Xperia Neo V adalah terletak pada kamera, dimana kamera Xperia Neo 8 MP autofocus sedangkan kamera Xperia Neo V hanya 5 MP autofocus.

No comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...